KEMENTERIAN PERTANIAN
REPUBLIK INDONESIA

ID EN

Daftar Berita

Takziah di Rumah Duka Sjarifuddin Baharsjah, Mentan SYL: Kita Lanjutkan Karyanya
Jakarta - Menteri Pertanian Indonesia pada Kabinet Pembangunan VII, Prof. Dr. Sjarifuddin Baharsjah meninggal dunia pada hari Kamis, 14 Januari 2021 menjelang tengah malam. Kabar ini membuat masyarakat pertanian Indonesia berduka termasuk Menteri Pertanian Kabinet Syahrul Yasin Limpo. Di mata Mentan SYL, Guru Besar Ilmu Ekonomi Pertanian Institut Pertanian Bogor (IPB) ini telah membangun pondasi pembangunan pertanian berkelanjutan.
Mentan SYL di Acara Launching AEW Ragunan: Hadapi Pandemi, harus Kreatif dan Produktif
Jakarta – Pandemi Covid-19 sangat dirasakan dampaknya dalam berbagai sektor kehidupan. Pembatasan mobilitas orang dan barang, terjadinya pengangguran, dapat berpengaruh terhadap daya beli dan ketahanan pangan masyarakat. Untuk itu perlu usaha kreatif dan produktif agar pangan selalu tersedia untuk mencukupi kebutuhan masyarakat.
Mentan: 2021 Momentum Balitbangtan Unjuk Terobosan
Bogor — Menteri Pertanian Dr. Syahrul Yasin Limpo mendorong Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian (Balitbangtan) untuk lebih menunjukkan eksistensinya. Hal ini disampaikan pada workshop bertajuk “Implementasi Pemanfaatan Inovasi dan Penyediaan Benih atau Bibit Unggul” yang diselenggarakan Selasa (12/1/2021) di Auditorium Sadikin Sumintawikarta, Bogor, Jawa Barat. Acara ini juga merupakan tindak lanjut Rakernas Pembangunan Pertanian 2021.
Kementan Kembangkan Korporasi Petani di Food Estate
JAKARTA - Sebagai bentuk dukungan untuk program Food Estate, Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian (BPPSDMP) Kementerian Pertanian mengembangkan korporasi petani. Dengan cara ini, diharapkan hasil pertanian dari lokasi Food Estate bisa dimaksimalkan.
Mentan Syahrul Minta Akselerasi Ekspor Pertanian
Bogor - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Badan Karantina Pertanian Tahun 2021 yang digelar di Hotel Swissbell Hotel, Jalan Padjdjaran V, Baranangsiang, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 12 Januari 2021. Dalam kesempatan ini, Mentan meminta Badan Karantina Pertanian terus menjaga kualitas produk pertanian Indonesia dalam memenuhi kebutuhan ekspor nasional sesuai program jangka panjang yang telah disusun brsama, yakni Gerakan Tiga Kali Ekspor (Geratieks).
Di Rakornas Perkebunan, Mentan Syahrul Minta Swasembada Gula Jadi Target Utama
Bogor - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mendorong jajaran Direktorat Jenderal (Ditjen) Perkebunan Kementan menyusun langkah kongkrit swasembada gula konsumsi pada perencanaan pembangunan subsektor perkebunan 2021. Hal ini disampaikan Mentan saat membuka Rakornas Perkebunan 2021 yang digelar di Hotel 101 Suryakencana, Bogor, Jawa Barat.
Bali Akan Ekspor Umbi Porang ke Cina Tahun Ini
Bali,- Porang atau Amorphophallus muelleri Blume akhir-akhir ini menjadi tren sejak Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo melepas ekspor komoditas itu sebanyak 60 ton ke Cina.
Presiden Jokowi dorong Pembangunan Pertanian Dalam Sekala Luas
Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Pembangunan Pertanian Tahun 2021 yang digelar secara virtual di Istana Negara, Senin, 11 Januari 2021. Dalam sambutanya Presiden Joko Widodo menyampaikan dalam kondisi Pandemi covid-19 sektor petanian menempati posisi yang semakin sentral, untuk itu Presiden menghimbau untuk berhati-hati, akibat adanya pembatasan mobiltas warga, bahkan distribusi barang antar negara serta distribusi pangan dunia.

Aksesibilitas

Kontras
Saturasi
Pembaca Layar
D
Ramah Disleksia
Perbesar Teks
Jarak Huruf
Jarak Baris
Perataan Teks
Jeda Animasi
Kursor
Reset