Maluku Tengah,- Kementerian Pertanian (Kementan) terus melakukan upaya pemenuhan pangan bagi negeri. Program yang menjadi andalan tahun ini adalah Perluasan Areal Tanam Baru (PATB) Padi. Adalah program peningkatan produksi padi dengan memanfaatkan lahan baru yang belum pernah ditanami seperti tumpangsari dengan areal perkebunan, kehutanan, lahan rawa, lahan galian eks tambang dan sebagainya.